
Website Baby Malika
Siapasih yang gak mau kalau karirnya meroket?
Dan tentunya karir meroket ditunjang dengan lingkungan yang support dong
Baby Malika memfasilitasi kamu para SuperTalent untuk bisa lebih meroket lagi. Gak cuma sebatas bekerja namun kamu belajar. Belajar? YA! Kamu akan belajar hal-hal baru untuk perusahaan yang tentunya adalah investasi buat kamu juga perusahaan.
Eits, ini gak main-main. Kamu serius? Kami lebih dari itu!
Dan, kamu mau ngerasain keseruan kami di bulan Ramadhan?
Kami juga memfasilitasi kamu yang mau ikut program magang di bulan Ramadhan dengan posisi:
Supervisor Branding & Content
Deskripsi Pekerjaan :
- Planning (perencanaan)
- Melakukan monitoring terhadap pekerjaan dari tim Branding
- Melakukan evaluasi proses dan hasil dari pekerjaan tim Branding
- Mengamati proses kerja tim dan melakukan improvement terhadap proses tersebut untuk mencapai kesempurnaan
- Mengajari/mendidik tim untuk mengubah proses bisnis, dari proses yang salah menuju proses yang benar
- Menjaga nilai standardisasi yang ditetapkan oleh pimpinan, demi mendapatkan hasil yang berkualitas
- Proaktif (bukan reaktif) untuk berkomunikasi memberikan feedback sesegera mungkin, yang dibutuhkan oleh departemen lain atau pimpinan
Persyaratan Utama :
- Muslim/muslimah
- Perempuan wajib berhijab menutup aurat
- Usia maksimal 30 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
- Sopan, ramah dan mampu bekerja selaras di dalam tim (teamwork)
- Punya ide-ide kreatif dan solutif untuk pengembangan bisnis (lebih disukai)
- Tetap tenang bekerja dibawah tekanan
- Tipe pembelajar yang cepat, beradaptasi lebih cepat, dan bersedia menjadi agen perubahan di dalam tim
Kriteria Khusus :
- Berkepribadian pemikir dan tipikal problem solver
- Semangat belajar yang tinggi
- Berpengalaman sebagai brand supervisor atau content creator supervisor min. 2 tahun
- Pengalaman kerja di perusahaan fashion online lebih diutamakan
- Pengalaman kerja di perusahaan startup online adalah nilai tambah
- Kemampuan mengajari dan mendidik bawahan/tim dengan sangat baik*
- Mampu melihat masalah kecil maupun besar lewat proses bisnis yang dijalani, kemudian menyatukan rangkaian masalah tersebut untuk dicarikan solusinya.
Untuk informsai selanjutnya silahkan klik tombol Apply For Job dibawah ini.
To apply for this job please visit www.babymalika.com.